Foto:Hasan / RamahNUsantara (26/10/17) RamahNUsantara, Probolinggo - Dalam rangka memperkuat kelembagaan melalui jejaring pergu...
RamahNUsantara, Probolinggo - Dalam rangka memperkuat kelembagaan
melalui jejaring perguruan tinggi berbasis pesantren di bawah naungan
LPTNU, IAI Nurul Jadid Paiton Probolinggo terima kunjungan dari Institut
Dirosat Islamiyah al Amin Prenduan Sumenep pada hari Kamis (26/10/17) di
Aula pondok pesantren Nurul Jadid.
Kegiatan
silaturrahmi ini bertujuan untuk memupuk kerjasama antar lembaga yang
berada di bawah naungan Nahdlatul Ulama' dan berbasis pesantren.
Menurut
KH. Abdul Hamid Wahid selaku rektor menyampaikan bahwa, untuk
membangun hubungan yang baik, bukan kata-kata verbal saja, akan tetapi
substansi dari jalinan kerjasama dalam membangun ukhuwah jami'iyah.
Islam itu bisa maju karena jejaring yang kuat antar institusi ataupun
kelembagaan.
KH. Mubarok
selaku rektor Institut Dirosat Islamiyah Al Amin Prenduan Sumenep
menyampaikan bahwa tujuan silaturrahmi ini tiada lain adalah untuk
silaturrahmi guna membangun jejaring yang kuat antar pesantren yang
memiliki kultur dan karakteristik yang sama. (Hasan)
KOMENTAR